Jambearum - BPD Desa Jambearum Dilantik

BPD Desa Jambearum Dilantik

JAMBEARUM.DESA.ID – Kamis (10/10) bertempat di Pendopo Kecamatan Patebon, dilakukan prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah/janji anggota BPD Desa Jambearum periode 2019-2025.

Selain Desa Jambearum, pelantikan anggota BPD ini dilaksanakan bersama dengan Desa Bulugede, Margosari, Donosari, Lanji, Kebonharjo, Sukolilan, Magersari, Wonosari, dan Pidodokulon.

Camat Patebon, Bapak Mugiyono, S.Sos mengingatkan bahwa fungsi BPD membahas dan menyepakati rancangan peraturan desa bersama kepala desa. Kemudian, menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat desa, serta melakukan pengawasan kinerja kades.

“Anggota BPD hendaknya bisa menjadi agen perubahan dengan cara menyampaikan kebenaran-kebenaran yang ada di masyarakat dan mendukung kemajuan-kemajuan di desa masing-masing,” ujarnya.

Acara berlangsung lancar dan khidmat dan ditutup dengan penyerahan SK Pengangkatan BPD oleh Camat Patebon.


Dipost : 21 Oktober 2019 | Dilihat : 994

Share :